• Kumpulan Resep Nusantara Dan Mancanegara. Baca, Coba Dan Nikmati!

    Resep Mudah Vlaamse karbonade


    Vlaamse karbonade

    Vlaamse karbonade (Masakan khas Belgia)

    Bahan: 
    750 g daging sapi rebus, potong dadu
    50 g mentega

    1 l Gueuze, atau bir gelap
    4 buah bawang bombay
    1 iris roti
    1 tangkai thyme
    1 daun salam
    1/2 ikat peterseli
    1 sendok makan tepung jagung / maizena
    1 sendok makan gula
    1 sendok makan cuka
    1 sendok makan mustard
    garam, merica baru digiling
     

    1 butir pala
    1 liter air
    1 bungkus kaldu sapi 


    Cara membuat: 

    • Kupas bawang, potong cincin. Bilas peterseli. 
    • Panaskan mentega.
    • Tumis bawang sampai berwarna cokelat keemasan. Taburi dengan tepung. Biarkan selama 1 menit dan aduk hingga berubah warna. 
    • Tambahkan bir gueuze. Terus aduk sampai mendidih. 
    • Masukkan daging dalam panci, thyme, daun salam, peterseli, gula, dan cuka. 
    • Tambahkan kaldu, garam dan merica. 
    • Tutup panci dan biarkan mendidih selama 1 jam. 
    • Ambil peterseli dari panci letakkan dalam sepotong roti dengan mustard. Taruh roti dalam saus, Biarkan selama 1/2 jam untuk didihkan.
    • Hidangkan selagi hangat, dengan tambahan kentang goreng / rebus, sayuran seperti kembang kol, kubis Brussel, wortel, dll.
     Untuk 4 porsi

    Selamat mencoba. :)

    Sumber: Belgische recept

    1 komentar:

     

    Blogger news

    About

    MetaR - Find me on Bloggers.com

    Blogroll