• Kumpulan Resep Nusantara Dan Mancanegara. Baca, Coba Dan Nikmati!

    Resep Membuat Sup Ikan Asam Pedas




    Sup Ikan Asam Pedas

    Sup Ikan Asam Pedas


    Resep Membuat Sup Ikan Asam Pedas adalah menu pilihan berbahan dasar ikan yang sehat dan rendah lemak. Jika anda bosan dengan sajian ikan yang digoreng, bakar atau pepes mungkin cara masak ikan yang satu ini adalah pilihan yang tepat. Resep Sup Ikan Asam Pedas ini tergolong mudah, Anda bisa menggunakan ikan gurami, ikan bandeng, ikan kakap dan semua jenis ikan lainnya.

    Berikut ini Cara Membuat Sup Ikan Asam Pedas:

    Bahan:

    2 lt air
    1 kg ikan (sesuai selera), bersihkan, potong-potong
    1 genggam daun kemangi
    2 batang seledri, potong-potong
    2 batang daun bawang, potong-potong


    Bumbu:

    8 butir bawang merah, haluskan
    5 siung bawang putih, haluskan
    10 buah cabe rawit, biarkan utuh
    5 buah cabe merah, haluskan
    4 lembar daun jeruk purut
    2 ruas jahe, memarkan
    2 batang serai, memarkan
    1 sdt gula pasir
    4 sdm air jeruk nipis
    2 sdt garam

    Cara Membuat Sup Ikan Asam Pedas:

    1.      Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum
    2.      Didihkan air, masukkan tumisan diatas, cabe merah, cabe rawit, serai, lengkuas, daun jeruk, gula pasir, jahe dan garam. Aduk rata. Masak hingga mendidih.
    3.      Masukkan potongan ikan. Masak dengan api sedang hingga ikan matang.
    4.      Sesaat sebelum diangkat,  masukan air jeruk nipis daun bawang, daun seledri dan daun kemangi, masak sebentar. Angkat.
    5.      Tuang sup ke dalam mangkuk saji. Hidangkan saat hangat.

    Tips: Cara masak ikan agar bau amis ikan hilang, sebelum dimasak, oleskan air jeruk nipis pada ikan dan diamkan hingga meresap. Untuk variasi isi bisa ditambahkan potongan daun bawang, daun seledri, wortel, tomat hijau dan kentang.

     Selamat mencoba. :)


    0 komentar:

    Posting Komentar

     

    Blogger news

    About

    MetaR - Find me on Bloggers.com

    Blogroll