• Kumpulan Resep Nusantara Dan Mancanegara. Baca, Coba Dan Nikmati!

    Bir Pletok Khas Betawi


    Bir Pletok
    Terinspirasi dari kegemaran orang belanda minum bir pada masa kolonial saat mereka kumpul-kumpul pada malam hari.  Ide ini ditranformasikan menjadi sebuah minuman yang punya efek menghangatkan tubuh. Bir pletok merupakan minuman kesehatan khas betawi yang tidak beralkohol dan bermanfaat bagi tubuh.


    Bahan:
    • Air, 2 liter
    • Jahe, 350 gram, memarkan
    • Cengkih 6 butir
    • Kayu manis 5 cm
    • Kapulaga 3 biji
    • Serai 5 batang, memarkan
    • Kayu secang 25 gram
    • Pala 1/2 butir, memarkan
    • Gula pasir 500 gram
    • Garam secukupnya
    Cara membuat:
    1. Campur air dan gula dalam panci.
    2. Masukkan jahe, rebus di atas api sedang hingga mendidih dan gula larut.
    3. Tambahkan kayu secang, aduk rata.
    4. Masukkan kayu manis, cengkih, kapulaga dan pala.
    5. Tambahkan serai, masak di atas api kecil hingga aroma rempahnya keluar, kurang lebih selama 1 jam.
    6. Saring air dan sajikan. dapat disajikan selagi hangat maupun ditambahkan es batu.
      Saran:
    • Jika ingin aroma rempahnya lebih terasa, diamkan rebusan bir pletok semalam, baru kemudian disaring.
    • Gunakan selalu gula pasir yang putih dan bersih agar hasilnya bagus.
     Untuk 10 gelas Bir Pletok

    Selamat mencoba. :)

    0 komentar:

    Posting Komentar

     

    Blogger news

    About

    MetaR - Find me on Bloggers.com

    Blogroll