• Kumpulan Resep Nusantara Dan Mancanegara. Baca, Coba Dan Nikmati!

    RESEP TONGSENG KAMBING KHAS SOLO






     Gambar Tongseng Kambing

    RESEP TONGSENG KAMBING KHAS SOLO


    Masakan Indonesia yang berbahan dasar daging kambing ini merupakan makanan yang banyak digemari.
    Berikut ini adalah Resep Membuat Tongseng Kambing Khas Solo tanpa santan yang mudah, enak dan gurih.

    Bahan Membuat:
    • 1/4 Kg (250 Gram) daging kambing, potong dadu.
    • 50 Gram kol, potong-potong kasar.
    • 2 Buah tomat, potong sesuai selera.
    • 1 Batang serai, memarkan.
    • 4 Lembar daun jeruk purut.
    • 6 Butir bawang merah, iris-iris.
    • 4 Siung bawang putih, iris-iris.
    • 1 Ruas kunyit (2 cm), haluskan.
    • 2 Sdm kecap manis.
    • 1 Batang daun bawang, potong-potong.
    • 5 Cabe rawit utuh.
    • Garam dan lada secukupnya.
    • Minyak goreng untuk menumis.
    • Bawang goreng untuk taburan.

    Cara Membuat Tongseng Kambing Khas Solo:

    1. Rebus daging kambing hingga setengah matang, kemudian pisahkan daging dan air kaldunya.
    2. Daging kambing ditumis dengan bawang merah, bawang putih dan kunyit, serai. Tambahkan garam dan lada secukupnya.
    3. Tambahkan air kaldu kambing, daun jeruk dan kecap, didihkan sampai daging empuk (kuahnya jangan sampai habis).
    4. Terakhir masukkan tomat, daun bawang, kol dan cabai rawit.
    5. Aduk-aduk sebentar, dan Tongseng Kambing Khas Solo siap di hidangkan dengan ditaburi bawang goreng.
    Tips: Agar daging kambing tidak berbau amis, saat merebus daging kambing pastikan air mendidih terlebih dahulu kemudian masukkan daging kambing.

    Baca juga Masakan Khas Solo lainnya. 


    Selamat mencoba. :)



    2 komentar:

    1. thanks ya !!! resepnya sangat menarik untuk di coba... desainnya sangat khas mungkin klo di hiasi dengan warna warni yang lebih baik dan lbih banyak lagi bisa membuat daya tarik tersendiri bagi para pengunjung blog...!!

      BalasHapus
    2. Terimakasih atas ide menarik anda? Selamat mencoba resep-resep di Dapur Kita :)

      BalasHapus

     

    Blogger news

    About

    MetaR - Find me on Bloggers.com

    Blogroll